Kabupaten Berau | medialbhwartawan.com – Serah terima jabatan Kapolres Berau Anggoro Wicaksono, SH., S.I.K., M.H dengan Kapolres yang baru yaitu Sindhu Brahmarya, SH., S.I.K Jumad,08/07/22 dihalaman Polres Berau dini hari di saksikan semua jajaran Polres Berau.
Kapolres Berau yang baru Sindu Brahmarya, S.H.,S.I.K mengatakan akan tetap melanjutkan tugas-tugas yang diemban oleh Kapolres yang lama, sebagai Kapolres Berau yang baru dan akan menjalankan tugas-tugas Kapolres yang lama akan lebih baik lagi dan siap bersinergi dengan media yang ada di Kabupaten Berau agar situasi Kamtibnas diwilayah Kabupaten Berau tetap kondusif dan aman, jelasnya.
Sekaligus Kapolres yang baru Sindu Brahmarya,SH., S.I.K memberangkatkan atau melepaskan Anggoro Wicaksono ketempat tugasnya yang baru yaitu di Kabupaten Kutai Timur.
Bahkan jajaran Polres Berau ikut memberangkatkan dengan penuh air mata dan kesedian terasa penuh dengan kekeluargaan di jajaran Polres Berau dengan Anggoro Wicaksono selama ini terjalin dengan baik.
Anggoro Wicaksono, S.H., S.I.K., MH sangat berterima kasih pada jajarannya selama bertugas di Polres Berau selama 1 tahun 2 bulan aman dan kondusif.ungkapnya.
Anggoro Wicaksono, S.H.,S.I.K., M.H meminta maaf bila ada tutur kata yang tidak berkenan pada jajarannya selama ini mohon dimaafkan.jelasnya.
Dengan Kapolres Berau yang baru Sindhu Brahmarya, S.H.,S.I.K Anggoro Wicaksono mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas ditempat yang baru ini, sambil berjalan meperkenalkan jajarannya disetiap masing-masing bagian yang ada di Polres Berau.
Kapolres Berau Sindu Brahmarya, S.H., S.I.K akan melanjutkan tugas-tugas yang diembankan kepada beliau dan akan bersinergi dengan media yang ada agar Kabupaten Berau tetap aman dan kondusif.jelasnya
Ketua LBHK Wartawan Cabang Berau Marihot Moses Silitonga berharap dengan Kapolres Berau yang baru Sindu Brahmarya, S.H.,S.I.K agar dapat menyelesaikan kasus-kasus yang belum selesai pada Kapolres yang lama, hal ini agar adanya kepastian hukum, ungkapnya.
Tanggapan masyarakat Berau berharap pada Kapolres Berau yang baru Sindu Brahmarya, S.H., S.I.K dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan dapat memberikan masyarakat Berau rasa aman dan Berau tetap aman dan kondusif, tutupnya.
(Marihot).