Langsa:Media Lbh Wartawan
PT.Meutia Medika Nusantara Memperingati Israj’Mi’raj Dan Tarhib Ramadhan 1445 H, Beserta Santuni Anak Yatim dan Memberikan Cendra Mata bagi Karyawan Yang mendekati Purna Bakti,yang diselenggarakan di halaman Rumah Sakit Umum Cut Meutia, Sabtu, 2 maret 2024
Ketua penyelenggara dr.Rizki Cut Takasima mengucapkan Ribuan terimakasih Kepada semua yang Berhadir,sehingga kita semua mendapatkan Syafaat dari Allah SWT.
Pada kesempatan tersebut Diriktur Rumah Sakit Umum Cut Meutia Ir.Ernawati ” mengucapkan terima kasih kepada seluruh panitia maupun yang bukan panitia, yang terlibat untuk mempersiapkan seluruh persiapan dari sebelum sampai nanti berakhirnya acara berlangsung, dan kepada karyawan yang sudah berakhir masa Tugasnya ,semoga tidak terputus silaturahminya kepada Rumah Sakit Umum Cut Meutia Nusantara .ucapnya
Ir.Ernawati meminta kepada kita semua menjadikan peringatan Isra’ Mi’raj sebagai momentum untuk meningkatkan diri kita beribadah kepada Allah SWT. Tutupnya
Pada acara tersebut, ustaz Muhammad Saidi, S.Pd.I diundang sebagai penceramah. Dalam ceramahnya, ia menyampaikan “,Hikmah Perjalan Suci Untuk Membersihkan Hati “jika ingin hidup lebih baik, maka perbaikilah shalat.
“Kalau ingin hidup lebih baik, perbaiki shalat. Ini rumus. Perbaiki shalatmu maka Allah perbaiki hidupmu. Jaga shalat, maka Allah jaga hidupmu,” kata Muhammad
Menurutnya, jika ibadah berantakan, maka menyebabkan kehidupan pun bisa berantakan.
“Berantakan shalatmu, menjadi sebab berantakan hidupmu. Ini kata Nabi Muhammad SAW, Sholat itu tiangnya agama. Barang siapa tegakan shalatnya, maka tegak agamanya, ” ungkapnya.
Peristiwa Isra Miraj merupakan kebaikan luar biasa. Salah satu jalan keselamatan dunia akhirat dengan melaksanakan shalat,” sebut Ustaz Muhammad
Acara tersebut turut hadir Geuchik Pondok Kelapa ,Beserta kepala lorong,para staf dan karyawan Rumah Sakit Umum Cut Meutia.
Laporan: Burhan